Jumat, 25 November 2022

Dagang saham bagi pemula.

by Erizeli Jeli Bandaro Berbisnis di pasar modal, sama dengan dagang pada umumnya. Harga dipengaruhi oleh hukum permintaan dan penawaran. Hanya bedanya pada perdagangan saham, pergerakan harga naik dan turun cepat sekali, kadang hitungan menit. Jadi terkesan spekulasi. Faktor yang mempengaruhi harga tidak selalu berkaitan dengan data fundamental dari emiten. Kadang rumor juga bisa mempengaruhi harga. Zona saham atau lapis sahampun memudahkan kita bermain. Lapisan pertama adalah saham bluechip. Saham ini fundamentalnya bagus dan kecil kemungkinan akan jatuh secara drastis. Bagi pemula, lapis saham ini pilihan bijak untuk jangka pendek maupun jangka panjang. Misal saham berkode emiten BBRI, ICBP, TLKM, UNVR, GGRM, dan BBNI. Yang jelas saham zona bluechip ini likuiditas tinggi karena peminatnya banyak. Hanya saja harus hati hati, kadang harga saham sudah terlalu tinggi. Jadi jangan terlalu banyak beli. Lapis kedua adalah saham yang masuk katagori, Mid-Cap Stocks. Zona ini pada umumnya emitennya masih dalam tahap berkembang. Jadi ada harapan akan terus naik. Namun di market, saham zona ini cenderung fluktuatif. Jadi hati hati jangan terlalu berambisi kalau trend bagus. Likuiditas juga besar. Engga susah jualnya. Lapis kedua ini juga bagus bagi pemula. Lapis ketiga atau disebut dengan Small-Cap Stocks. Nah di zona ini anda harus hati hati. Karena banyak pemain berkedok emiten untuk menarik uang mudah di bursa. Volatile harga sangat tinggi walau harga juga tergolong murah. Di zona ini pertarungan judi sangat dominan. Apapun dimanfaatkan agar bisa menggoreng saham dan mengorbankan investor retail terutama bagi pemula. Dalam perdagangan saham, pada umumnya ada dua jenis pedagang. Pertama pedagang aktif. Mereka menggunakan strategi dengan memanfaatkan situasi jangka pendek berdasarkan trend harga, untuk menghasilkan keuntungan dalam beberapa minggu atau bulan mendatang. Biasanya komisi broker rendah dan proses eksekusi cepat. Jadi posisi tidak masuk pagi keluar sore. Benar benar bermain dengan data dan penguasaan informasi yang mumpuni. Umumnya pedagang aktif adalah investor institusi, atau mereka yang sudah pengalaman. Kedua, adalah pedagang buka pagi tutup sore, seperti Scalper, Day trader, Swing trader. Mereka tidak begitu peduli denga data fundamental emiten. Ya hit and run aja. Untung, keluar. Rugi juga keluar. Terus masuk lagi jump ke posisi yang lebih menjanjikan. Dalam beberapa menit mereka bisa dapat untung. Sorenya dikumpulkan untung jadi lumayan. Kedua jenis itu punya kelebihan dan kekurangan. Jangka pendek beresiko tinggi karena tidak didukung data fundamental. Hanya meliat graphik. Walau tekhnikal analisis bisa dipelajari, namun itu hanya kemungkinan saja. Mungkin menang, mungkin kalah. Namun kalau menang, untung cepat. Kalau Fundamental, untung lambat namun aman. Resiko rugi kecil sekali. Itupun dengan syarat anda kuasai analisa ekonomi makro dan mikro. Anda harus kuasai critical point masing masing emiten yang sesuai dengan bisnisnya. Artinya anda harus menguasai nature bisnis dari setiap emiten. Sampai disini paham ya. Nah lanjut. Bagaimana menjadi pedagang saham? Pertama tama anda harus buka rekening di broker ( perusahaan sekuritas). Anda harus memilih broker yang berkualitas dan reputable. Itu bisa dilihat dari dari fasilitas yang mereka sediakan dalam bentuk data dan informasi sekitar saham. Termasuk menyediakan paket tutorial secara seminar tatap muka maupun secara online. Latih diri anda semahir mungkin memahami proses membeli, menjual dan tekhnis analisis. Walau sudah punya rekening di broker, tetap jangan lakukan kalau anda belum siap bermain. Pastikan skill anda memadai sebelum bermain. Kedua, bagi anda pemain individu, kalau sudah siap bermain di bursa, pastikan investasi dalam perdagangan saham tidak mengganggu cash flow pribadi anda, seperti bayar bill tagihan rumah tangga atau bayar sekolah anak. Jadi gunakan uang longgar saja. Kalaupun kalah tidak sampai gila atau keluarga hancur. Untuk bermain anda bisa gunakan situs Web mengakses ke platform trading pialang secara virtual. Tapi hati hati menggunakan platform trading virtual tersebut. Jangan tergoda dengan istilah too good to be true. Yang paling penting dalam perdagangan saham adalah punya disiplin menentukan limit bawah dan limit atas. Tentu gunakan patokan index yang credible Kalau sudah mahir dan berpengalaman, silahkan masuk ke fundamental style, perdagangan opsi dan leverage. Anda bisa jadi raja dan bisa juga jadi gembel cepat. Siapkan mental kalah sebelum jadi pemenang. Dah gitu aja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar