Kamis, 03 Desember 2015

Kopipagi 3 Desember 2015


Indeks Dow Jones ditutup di level 17,729.68 melemah 158.67 poin (-0.89%)

IHSG ditutup di level 4,545.86 melemah 11.81 poin (-0.26%), berotensi bergerak mixed cenderung melemah dengan suport 4500 dan resisten 4620

Bursa Amerika melemah dikarenakan tekanan dari sektor komoditas / saham2 sektor energi.

Sementara itu Gubernur The Fed, Janet Yellen memberikan pernyataan yang masih mengambang akan kepastian naiknya suku bunga.

Yellen tidak mengatakan kepastian naiknya suku bunga namun mengatakan kemungkinan naiknya suku bunga semakin besar.

Hal itu dikarenakan pertumbuhan ekonomi AS, yaitu peningkatan pasar tenaga kerja dan inflasi yang lebih tinggi.

Beberapa saham yang bisa dicermati antara lain :

AKRA breakout 6200 namun volume kurang mendukung. Jika bertahan di atas 6200, potensi uptrend jangka menengah.

BISI range trading 1300-1400, jika breakout 1400 next target 1500. Batasi risiko jika bergerak di bawah 1280.

BJTM dari #Kopipagi kemarin, potensi lanjutkan penguatan ke 465.

BOLT range 980-1100. SDMU masih berpotensi lanjutkan trend naik. Waspadai likuiditas untuk keduanya.

BSDE 1800 ada resisten kuat waspadai profit taking jangka pendek di area tersebut.

PWON breakout 470, target 1 di 500, target 2 di 550. Batasi risiko jika bergerak di bawah 470.

Trade the trend, invest the company. Baik trading dan investasi sama-sama menguntungkan, pahami tujuan dan strateginya.

Semoga #kopipagi 3 Desember 2015 bermanfaat & salam profit ! on.fb.me/ellen_may. instagram @ellenmay_official

Tidak ada komentar:

Posting Komentar