Sabtu, 07 November 2015

TAKUT GAGAL GAK?

Kita banyak sekali mendengar para wirausaha yang berhasil dan sukses dalam bisnisnya, tapi tidak sedikit juga para pengusaha yang gagal dalam bisnisnya.
Mungkin juga para pengusaha yang sukses tersebut juga melewati fase gagal dulu sebelum mendapatkan kesuksesannya.
Malah ada anggapan bahwa bila belum gagal Anda belum menjadi seorang wirausahawan.
Tapi jangan lantaran adanya anggapan seperti itu membuat anda menjalani usaha secara asal-asalan.intinya adalah pasti ada kesalahan yang akan Anda buat, tapi jangan buat kesalahan yang sama yang sudah di lakukan oleh "pendahulu" Anda sebelumnya.
Banyak sekali orang yang ingin memulai bisnis tapi takut untuk mencoba dan tertahan rasa takutnya.
Hal seperti ini akan membuat orang - orang ini kehilangan kesempatan dan momentum yang bagus untuk menggapai kesuksesan. Jika sudah seperti ini kegagalan sudah pasti menjadi jaminannya.
Setiap kesalahan yang kita buat dalam bisnis merupakan bahan pelajaran bagi kita, karena dengan demikian kita bisa memperbaiki sistem dan metode yang salah.
Dengan adanya kesalahan membantu Anda menemukan formula kesuksesan yang tepat untuk bisnis Anda sendiri.
Jadi kenapa takut untuk salah? Jadikan kesalahan itu sebagai motivasi dan pembelajaran untuk lebih sukses ke depannya.
Semoga bermanfaat.
Salam,
Surijanto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar